Konten [Tampil]
Siapa nih yang suka main game? Aku pun dulu pernah suka main game bahkan tiap hari aku berasa kecanduan main game. Sayangnya aku cuma bisa main game di laptop. Jadi kalau di luar dan cuma bawa HP, aku gak bisa main.
Pernah si main HP tapi sayangnya malah bikin HP panas, nggak jarang cuma ngehang dan baterai jadi cepat habis. Ya gimana dong, maklum HP aku cuma HP biasa bukan HP khusus yang bisa digunakan untuk main game. Eh emang ada ya HP yang memang cocok digunakan untuk main game? Ya ada dong, penasaran kan? Sini aku kasih tau!
Mengenal ROG Phone 8 Series
Republic of Gamers (ROG) adalah sub-merek ASUS yang terkenal sebagai salah satu pendukung para gamers. Bentuk dan simbolnya yang khas untuk setiap produknya.
Nah, tau gak si kalau ASUS Republic of Gamers (ROG) mengumumkan tentang seri terbaru ROG Phone 8. HP yang memang khusus untuk main game. Tentunya bakal lebih puas karena gak perlu repot menggunakan laptop. Cukup pake HP aja dan bisa bebas main dimana.
Apalagi HP ini tuh ramping dan tipis pastinya bakal ringan dong kalau dipakai. Siapa si yang gak bakal suka kalau tampilannya menarik kaya gini?
Alasan Memilih HP Perpaduan Gamers dan Konten Kreator
Penasaran ya kenapa aku bilang ROG Phone 8 ini sebagai HP perpaduan gamers dan konten kreator? Ya karena tak hanya bisa digunakan untuk gamers juga tetapi bisa juga digunakan oleh seorang konten kreator. Kok bisa? Nih aku bakal kasih beberapa alasan kenapa si harus memilih HP ini.1. Tak Sekedar Pengalaman Bermain Game
ROG Phone 8 hadir lebih ramping, ringan dan dilengkapi dengan berbagai fitur yang tak hanya untuk gamer tetapi bisa juga untuk konten kreator atau bahkan penggunaan untuk lainnya.Walaupun lebih tipis bahkan hingga 15% dari generasi sebelumnya tetapi tetap mempertahankan performanya dalam bermain game. Jadi HP ini mencoba memadukan performa untuk gaming dengan estetika agara bisa menarik para penggunanya.
2. Performa Terbaik
Para gamer pastinya menyukai bermain game hingga waktu yang cukup lama. Seri ROG Phone 8 yang merupakan Snapdragon® 8 Gen 3 Mobile Platform yang tangguh ditambah dengan RAM LPDDR5X 8533 Mbps dan penyimpanan UFS 4.0 membuat kita bisa menggunakannya untuk marathon bermain game.Kalau tadi aku cerita kenapa gak mau main game pake HP karena bikin panas. Nah, kalau menggunakan ROG Phone 8 ini kita gak perlu takut HP menjadi panas karena desain Rapid-Cooling Conductor revolusioner dan pendingin clip-on AeroActive Cooler X.
Desain Rapid-Cooling Conductor revolusioner menjadi bagian dari kecanggihan desain termal GameCool 8 yang mengalirkan panas dari prosesor ke penutup belakang. Panas pada bagian tutup belakang akan dikurangi sampai 26 derajat celsius oleh pendingin clip-on AeroActive Cooler X karena efisiensi termalnya lebih tinggi sampai 1,2 kali.
3. Tingkat Kecerahan Tinggi
Siapa yang sering merasa kesusahan melihat layar HP dibawah sinar matahari? Bahkan ketika tingkat kecerahannya sudah mentok maksimal.Seri ROG Phone 8 bisa ditingkatkan kecerahannya hingga 2500 nits sehingga kita bisa tetap melihat layarnya untuk bermain game atau menonton film. Layar yang digunakan merupakan AMOLED fleksibel 6.78” 165 Hz bezel ultra tipis 2500-nit dengan penyegaran adaptif LTPO dan kecepatan sampling sentuh 720 Hz yang sangat halus.
4. Kecanggihan Tri Camera System
ROG Phone 8 menawarkan AI Kamera tingkat pro yang bisa menjadikan kita mencoba dunia fotografi dengan HP. Terdapat 3 jenis kamera yaitu 50 MP, 13 MP dan 32 MP.
Kamera utama 50 MP dengan 6-Axix Hybrid Gimbal Stabilizer 3.0 akan menghasilkan gambar yang jernih dan bisa tetap stabil dari guncangan ketika mengambil video. Kamera ultrawide 13 MP bisa mengurangi distorsi yang membuat gambar tetap natural. Ditambah lagi kamera depan 32 MP dengan 3X optical zoom dan OIS yang membuat kita bisa tetap selfi dengan sudut yang sempurna bahkan untuk selfi dengan banyak orang.
5. Fitur yang Sempurna dengan AI
Terdapat 4 fitur yang akan membuat para gamer senang ketika menggunakan ROG Phone 8. Adanya X Capture yang bisa menangkap layar, AI Grabber yang digunakan menangkap teks, X Sense yang bisa memberikan tips dan bantuan saat bermain game, dan AI noise-cancellation dapat mengurangi kebisingan.Fitur lainnya yang didukung AI adalah Semantic Search menggunakan bahasa alami di Galeri, Launcher, dan Pengaturan. Selain itu, ada juga AI Wallpaper menampilkan wallpaper yang menakjubkan dengan teknologi Stable Diffusion.
6. AniMe Vision
Adanya layar sekunder eksklusif berupa Mini LED Anime Vision membuat ROG Phone 8 Pro dan ROG Phone 8 Pro Edition dapat disesuaikan.AniMe Vision adalah layar 341 elemen yang dapat diatur untuk menampilkan animasi. Menariknya jika kita bertemu dengan pengguna ROG Phone 8 Pro / Pro Edition lainnya, kita bisa menempelkan punggung HP untuk membuka kunci animasi rahasia.
Harga ASUS ROG Phone 8 series
Nah, per tanggal 20 Maret ini ASUS Series ROG Phone 8 telah launching dan terdapat 4 jenis yang ready. Penasaran dan ingin tau harganya?
- ROG Phone 8 (12/256) Phantom Black - Rp. 10.999.000
- ROG Phone 8 (12/256) Storm Grey - Rp. 10.999.000
- ROG Phone 8 Pro (16/512) Phantom Black - Rp. 14.999.000
- ROG Phone 8 Pro Edition (24/1T) Phantom Black - Rp. 19.999.000
Penutup
Nah, buat kalian para gamer maupun konten kreator pasti tertarik dong untuk membelinya. Tenang aja kok, bakal ada 2 promo yang bisa kalian dapatkan. Apa aja tuh?First Sale Promo : Dapatkan Free Aero Cooler Fan untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000.
Promo berlaku mulai tanggal 20 Mar hingga 30 Apr 2024 di semua partners penjualan resmi ASUS Offline dan Online.
Online : Eraspace, Tokopedia, Blibli dan Asus Online Store
Offline : Erafone, Urban Republic, ROG Store, Asus Exclusive Store dan Asus Authorized Partners.
Consumer Launch Sales Promo : Dapatkan Free Aero Cooler Fan + Free Exclusive merchandise kolaborasi ROG X PUBGM + Luckydraw dengan berbagai macam hadiah menarik untuk setiap pembelian ROG Phone 8 dengan harga mulai dari Rp. 10.999.000.
Promo hanya berlaku di offline event Consumer Launch ROG Phone 8 di FX Sudirman dari tanggal 20 Maret hingga 23 Maret 2024.
Yuk, tunggu apa lagi buruan ambil promonya sebelum berakhir!
Yuk, tunggu apa lagi buruan ambil promonya sebelum berakhir!
Posting Komentar
Posting Komentar