Konten [Tampil]
Jejak tulisan si kaki kecil adalan nama blog yang muncul ketika membuka blogku. Sebenarnya aku pernah menuliskan alasan pemilihan nama blog ini di laman tentang aku. Namun, tak ada salahnya jika aku menulisnya di postingan khusus yang mungkin akan lebih banyak menceritakan tentang asal usul nama blog ini.
Memilih nama blog menurutku seperti memilih nama untuk anak. Ada doa dan harapan di dalamnya. Tak jarang ada orang tua yang sampai mencari nama yang unik untuk membedakan nama anaknya dengan nama orang lain. Hingga rela merogoh kocek untuk menemukan nama yang cocok.
Namun ada pula tipikal orang tua yang memberikan nama yang ada selama artinya baik. Walaupun memang cenderung agak pasaran dan ketika bersekolah nanti nama anak tersebut bisa sama dengan temannya.
Jadi itu pilihan masing-masing seorang blogger, akan menggunakan nama yang familiar atau unik.
Jejak Tulisan si Kaki Kecil
Ada nggak si yang tertarik atau penasaran dengan nama blogku? Kenapa bukan pakai nama asli aja? Atau pertanyaan-pertanyaan lainnya? Tulisan kali ini hanya sekedar berbagi cerita dibalik nama yang akhirnya dipilih. Mungkin suatu saat aku lupa alasannya. Atau sekedar membagikan doa dan harapanku tentang blog ini yang terbagi menjadi dua, yaitu si Kaki Kecil dan Jejak Tulisan.
Si Kaki Kecil
Nama yang terinspirasi dari film kartun The Land Before Time. Dalam film itu ada seekor apatosaurus yang bernama Littlefoot atau dalam bahasa indonesia berarti Kaki Kecil. Sebuah film kartun yang cukup membekas dalam ingatan dan memiliki pesan yang cukup mendalam untukku.
Sumber: wikipedia
Si Kaki Kecil dalam film tersebut tak pernah merasa jika kakinya yang kecil itu sebuah kekurangan. Walaupun memiliki kaki yang kecil tetapi dirinya bisa tetap memiliki teman dan petualangan yang luar biasa. Tak pernah sekalipun mendengarkan komentar negatif tentang dirinya. Sehingga dia hanya berfokus pada apa yang ingin dicapai oleh dirinya dan teman-temannya.
Dari film tersebut aku belajar agar tak fokus pada kekurangan tetapi pada apa tujuan kita. Tak peduli banyak yang mematahkan semangat kita. Tak peduli berapa banyak komentar negatif yang menghalangi. Selama kita yakin akan potensi diri kita maka tak ada salahnya untuk terus berfokus pada tujuan.
Nama si Kaki Kecil pun aku pilih untuk mengambarkan diriku yang juga memiliki kaki kecil. Tak jarang ada yang berkomentar kakimu kecil atau kakimu kaya anak SD. Namun, kaki kecil ini akan membawaku pada petualangan besar.
Harapannya blog ini bisa membuatku banyak melakukan banyak hal besar. Walauapun blog ini mungkin belum sebaik blog-blog para senior yang lain. Mungkin jauh dari kata sempurna dan masih banyak kekurangan. Namun, aku akan terus mencoba belajar agar nantinya bisa bermanfaat bagi orang lain.
Jejak Tulisan
Seperti kata pepatah, "Harimau mati meninggalkan belang, gajah mati meninggalkan gading, manusia mati meninggalkan nama", tentu aku ingin meninggalkan jejak di dunia ini agar dikenal orang. Jejak tulisan berarti aku ingin meninggalkan kenangan yang bermanfaat bagi orang lain. Sebuah kenangan yang baik agar nantinya bisa mengalir pahala walaupun raga tak lagi ada di dunia.
Tak perlu dikenang oleh banyak orang. Minimal dikenal oleh orang-orang yang Allah pertemukan denganku baik secara nyata atau maya. Jejak ini akan menjadi kenangan hal baik yang bisa diingat orang.
Dengan tulisan pun aku harap orang bisa mengenal namaku walaupun tak pernah bertemu denganku. Jejak tulisan online ini bisa menjadi kenangan tentangku. Diantara semua jejak digital yang ada di internet aku harap jejakku masih bisa ditemukan dan bermanfaat tentunya.
Harapanku dengan memberikan nama Jejak Tulisan si Kaki Kecil pada blog bisa menjadi sebuah jejak yang baik. Sebuah hal yang bisa mengingatkan orang tentang hal baik tentangku, tentu disamping banyak hal buruk yang pernah aku lakukan.
Kalau kalian apakah memiliki harapan dan doa dibalik nama blog yang dipilih?
hmmm, aku apa ya?
BalasHapusbikin blog ini aja dari nama dasar f o t o doang wkwkw, ngelanjutin dari instagram. Ngga ada harapan apapun sih, cuma pengen nulis-nulis saja whwhw
slam kenal ya kak :)
Meaningnya dalam sekali, Kak Zak 🥺. Aku kira awalnya Kakak memilih nama ini sebagai diary catatan anak Kakak gitu wkwkwk, ternyata artinya lebih daripada itu~
BalasHapusKalau pemilihan nama blogku, nggak sedeep Kakak 🤣. Aku cuma berpikir blogku adalah tempat menuangkan kata-kata jadilah words of the dreamer. Bleh, nggak seru banget sejarahnya 🤣
Iya, saya juga memilih nama blog dengan maksud tertentu yang kurang lebih sama dengan Kak Zakia. Ingin mempunyai arti dan manfaat bagi yang mengenal saya maupun yang kenal hanya lewat blog.
BalasHapusYeayyy ikutan BP Challenge diaa..
BalasHapusSemangatt yaa.. (aku salfok ke judul soalnya, hehehe)
Kukira awalnya karena terinpirasi dari kaki kecil bayi2 lohh wkwkwk
Semangat terus kak Zakia. Semoga si kaki kecil ini selalu dapat memberikan tulisan-tulisan yang bermanfaat dan menginspirasi. Termasuk tulisan ini yang akan membuat kita berpikir positif untuk mengembangkan potensi diri, bukan mengeluh dengan kekurangan.
BalasHapusBersyukur mbak Zakia memang punya kecil. Meski saya juga penggemar film si little foot, ya gak bisa pakai nama itu, secara ukuran kaki saya 41, heheheh
BalasHapusSukses terus dengang blognya ya
Aamiin kak kia, aku kayaknya belum pernah nonton deh atau lupa kali, ya.
BalasHapusdalam banget pesan dari filmya tidak usah memandang kekurangan diri dengan hal negatif.
sama seperti nama blog kak kia, semoga tetap menebar hal positif.
Salah satu blog favorit dari tim The Cupuers Blogspedia nih. Namanya yang penuh filosofi, penataan dan pemilihan templatenya... sukaaa. Keep blogging ya kak.
BalasHapusAku jadi penasaran, size kaki nya mbak hahaha btw, aku jadi pengen nonton the land before time juga nih
BalasHapusTerus semangat untuk selalu memberikan banyak manfaat untuk orang banyak.. tetep semangat mba zakiaaaa...
BalasHapusMba kia.. Ikut challenge BPN juga ya??
BalasHapusNama blog mba unik banget. Aku paling berkesan dengan namanya. Karena blog pertama yg aku ulas
Jejak kecil, nama yang bagus tapi memiliki arti yang mendalam. Sekecil apapun jejak akan menjadi tapak sejarah
BalasHapusSerial dinosaurus itu aku pernah nonton juga Kak. Bagus banget ketika dipakai jadi nama blog yang dulu, kaki kecil yang berpetualang besar.
BalasHapus